Sambutan Dekan 

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.. 

Salam sejahtera untuk kita semua, Selamat datang di Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Diponegoro, salah satu sekolah bisnis terbaik di Indonesia. Selamat untuk bergabung untuk berproses menjadi pemimpin masa depan. 

Sebagai institusi pendidikan negeri, kami mengimplementasikan visi yaitu menjadi salah satu Fakultas Ekonomika dan Bisnis terkemuka tingkat nasional dan internasional. Untuk melaksanakan misi tersebut, kami membuka Program Sarjana Internasional dengan program double degree untuk Departemen International Business, Accounting dan Economics and Finance. Kami menggandeng beberapa mitra Universitas di luar negeri yang memiliki reputasi baik. 

Selain itu Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Diponegoro memiliki beberapa jenjang pendidikan yaitu : Program Diploma (Akuntansi, Perpajakan dan Manajemen Perusahaan), Program Sarjana (Manajemen, Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan, Akuntansi dan Ekonomi Islam), Program Pascasarjana (Magister Manajemen, Magister Akuntansi, Magister Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan, Doktor Ilmu Ekonomi) dan Program Profesi (Pendidikan Profesi Akuntansi). 

Semua program studi di Fakultas Ekonomika dan Bisnis mendapatkan akreditasi A dari BAN-PT dan Fakultas Ekonomika dan Bisnis juga menjadi anggota dari Aliansi Sekolah Bisnis Dunia yaitu ABEST21 yang berpusat di Tokyo, Jepang. 

Sebagai pendukung kegiatan belajar mengajar di kampus, Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Diponegoro didukung dengan fasilitas penunjang kegiatan belajar yang lengkap seperti : Laboratorium Perbankan Syariah, Laboratorium Komputer, Bloomberg, Sistem Informasi Akademik Online (SIMAWEB), Klinik Kewirausahaan dan Inkubator Bisnis, Perpustakaan koleksi buku dan jurnal berbayar luar negeri yang dapat diakses gratis dan fasilitas lainnya. 

Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan masyarakat dimana beberapa alumni berkiprah dengan baik seperti Menristek DIKTI, Prof. M. Nasir (Kabinet Kerja Tahun 2014-2019); Direktur Utama BTN, Bapak Maryono; dan tokoh lainnya. 

Sekali lagi, selamat datang di kampus FEB UNDIP tercinta.. 

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh..